pasopati

Tuesday, March 06, 2007

Blogging Itu...

10 bulan sudah semenjak pertama saya menulis di blog. Berawal dari memperhatikan blog-blog milik teman sambil terkagum-kagum. Tak jarang melintas juga pertanyaan di dalam hati : "Dia kan orangnya pendiem... Kok bisa nulis beginian ya? Dahsyat juga!" Lewat blog saya amati banyak jalinan relasi terbentuk; melalui kolom-kolom comments, shoutbox, dll. Lewat blog juga beberapa gerakan sosial bisa menemukan publikasinya secara gratis, dan berhasil!

Sehingga pada waktunya saya memutuskan menulis blog. Awalnya hanyalah sebagai media untuk menuliskan lintasan-lintasan pikiran, merekam kutipan-kutipan bijak orang lain yang saya rasa layak menjadi bagian dari memori abadi saya dan menuliskan kontra opini atas beberapa tulisan yang saya baca di koran [maklum, level saya belum masuk koran.. he he]. Saya harap blog saya bisa menjadi pengingat di kala jenuh. Pengingat untuk saya pribadi, dan tidak untuk dipublikasikan. Lantas kenapa pasopati? Pasopati adalah anak panah kesayangan Arjuna [tokoh sentral keluarga Pandawa dalam kisah Mahabharata] yang hampir selalu bisa menunaikan tugasnya untuk mengalahkan musuh. Cepat, mematikan dan selalu meninggalkan bekas. Demikian kira-kira harapan saya untuk blog ini; mengingatkan dengan cepat, menghunjam dan membuat saya tidak lupa akan prinsip hidup yang saya pegang.

Kemudian, satu pembicaraan dengan kolega kantor agak merubah pemahaman saya akan blog. Komentar dia yang saya ingat kira-kira : "Aneh juga loe.. Kalau blog cuma buat pribadi mah ga bermanfaat. Ga masuk arena diskusi dan tidak berbuah langkah nyata, atau minimal kesimpulan!" Beberapa saat kemudian, opini dari sebuah milis yang saya ikuti mengatakan banyaknya penulis yang gemar hanya memajang tulisannya saja, dan bukan menulis untuk merubah sesuatu.

Satu hal yang kemudian saya pahami adalah, adanya ruang diskusi dalam blog menyebabkan ide beranak-pinak dan produktif. Dan seharusnya yang didiskusikan adalah bukan mengenai hal pribadi; makanya agak jarang ditemui tulisan tentang pribadi saya di blog ini. Berkenalan lewat pemikiran adalah cara yang relatif unik dan menarik menurut saya. Blog ini juga saya jadikan laboratorium untuk mencoba membuat beragam tipe tulisan; dari yang engga mutu sampai kurang mutu =p Jelas akan ditemui banyak sekali kesalahan dalam tulisan2 saya. Namun tidak mengapa, karena dalam "salah" kita belajar.

Membuat blog adalah membangun "rumah kaca" [seperti ungkapan adik kelas saya] tentang diri kita. Membiarkan orang lain melihat sedikit-banyak "tentang kita", untuk kemudian bertemu dalam arena diskusi. Dan tentu saja harus berujung pada langkah nyata [semisal perbaikan diri] atau minimal kesimpulan.

Ah, itu kan pendapat saya saja.. Yang ditulis di blog saya juga... Tentunya kita punya pendapat masing-masing tentang arti sebuah blog. Dan itu terserah kita, karena ini adalah halaman milik kita =D

Selamat menulis!


NB : Sebuah tulisan yang sebenarnya ingin saya jadikan tulisan pertama saya di blog ini... Tapi aneh juga, baru bikin blog kok udah buat penilaian tentang blog?

Labels:

10 Comments:

  • emang punya blog itu sebenarnya juga enggak gampang, perlu mikir saat nulis
    bukan cuma sekedar pikiran pribadi tentang diri sendiri, tapi juga hal penting lain (heheheh)
    nice to meet u

    By Anonymous Anonymous, at 7:14 AM  

  • Memang benar. Setiap laku harus diukur kemanfaatannya. Blog seharusnya tidak menjadi "an open diary", melainkan "an open mind".

    By Anonymous Anonymous, at 9:43 AM  

  • # afin
    Iya... Sepakat.. Tapi kadang-kadang pribadi juga bolehlah, karena kita juga punya sisi kemanusiaan
    Sama2 mbak, salam kenal

    # warastuti
    "Setiap laku diukur kemanfaatannya"
    Bagus euy =D

    By Blogger agung, at 12:50 AM  

  • "rumah kaca", kenapa ga di-link-an? :D

    By Blogger Trian Hendro A., at 8:35 AM  

  • Siip yan.. request completed =]

    By Blogger agung, at 4:39 PM  

  • Blog, buat belajar jadi penulis.

    By Blogger Dedy W Hamidy, at 5:52 AM  

  • Hoi Ded.. Apa kabar nih??
    Iya deh yang penulis =]

    By Blogger agung, at 12:19 AM  

  • Klo kita ngeliat postingan pengalaman pribadi orang lain sebagai pelajaran buat kita kan lumayan mas daripada beli buku biografi/autobiografi orang hihihi....

    By Blogger hdytsgt, at 9:27 AM  

  • rumah kaca? kayak baju yang transparan juga dong, meskipun kita pake baju, orang lain tetep bisa lihat apa yang ada di balik baju itu, hehe,, pis gung

    By Blogger Ultimate reader, at 3:58 AM  

  • pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik

    By Anonymous pupuk organik, at 5:51 AM  

Post a Comment

<< Home